Reguk Spirit Juara, Bale Ingatkan Madrid Tak Jemawa

Reguk Spirit Juara, Bale Ingatkan Madrid Tak Jemawa
Gareth Bale. (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale tak ingin Real Madrid besar kepala kala mereka menjamu Bayern Munich di leg pertama semifinal Liga Champions, tengah pekan depan.

Pasalnya, tim asuhan Carlo Ancelotti itu tengah mereguk nikmatnya spirit juara usai mengalahkan Barcelona dan menjadi juara Copa del Rey (17/04).

"Hal yang paling penting bagi kami adalah memastikan kaki kami tetap menapak tanah. Bayern adalah tim yang hebat. Kami harus menghadapi setiap laga yang ada satu persatu," tutur Bale pada AS.

Bale, yang mencetak gol penentu kemenangan Madrid di Final Copa, juga berharap trofi mereka akan terus bertambah musim ini.

"Hal itu terasa luar biasa. Ini trofi pertama saya bersama Madrid dan saya berharap masih ada banyak yang lainnya. Saya merasa fantastis bisa mencetak gol tersebut, memenangkan laga dan menjadi juara," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)