
Bola.net - Real Madrid dan Inter Milan akan saling berhadapan di Liga Champions. Mantan pemain Los Blancos Adolfo Aldana memprediksi laga ini akan berlangsung ketat karena kedua tim saling membutuhkan poin.
Madrid akan menjamu Inter di matchday ke-3 babak grup Liga Champions 2020-2021. Duel ini akan berlangsung di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu, (4/11/2020) dini hari WIB.
Madrid dan Inter meraih hasil yang kurang bagus di Liga Champions musim ini. Mereka hanya bermain imbang dalam dua pertandingan pertama.
Advertisement
Pada matchday 1, Madrid kalah 2-3 saat menjamu Shakhtar Donetsk. Setelah itu Madrid meraih hasil imbang 2-2 di kandang Borussia Monchengladbach.
Sementara itu, Inter imbang 2-2 menjamu Borussia Monchengladbach di matchday 1. Setelah itu, pasukan Conte imbang 0-0 melawan tuan rumah Shakhtar Donetsk.
Madrid sekarang berada di posisi juru kunci grup B dengan satu poin. Sementara Inter di urutan ketiga dengan dua poin.
Butuh Poin
Setelah bermain imbang dalam dua pertandingan, Madrid dan Inter sama-sama mengincar kemenangan perdana. Karena itu, Aldana memprediksi pertandingan ini akan berjalan tidak mudah.
"Ini pertandingan yang sangat sulit, karena hasil dari dua hari pertandingan pertama, kedua tim membutuhkan poin," kata Aldana kepada FCInterNews.it.
Masih Bisa Lolos
Aldana juga masih yakin kalau Madrid dan Inter bisa melaju ke babak selanjutnya di Liga Champions meskipun mereka menjalani start yang buruk di babak penyisihan grup.
“Ini sulit tetapi bukan tidak mungkin. Tentu saja, jika salah satu tim kalah di Madrid, maka mereka harus memenangkan pertandingan berikutnya di San Siro,” imbuhnya.
Tidak Bermain di Santiago Bernabeu
Madrid akan menjamu Inter di Estadio Alfredo Di Stefano karena Santiago Bernabeu sedang direnovasi. Aldana menilai hal itu tidak akan menjadi keuntungan buat Los Blancos.
"Ini pertanyaan yang bagus, tapi saya akan mengatakan tidak. Apa yang mempengaruhi para pemain, dan saya mengatakan ini dari pengalaman pribadi, adalah para fans," ucap Aldana.
“Jika stadion adalah lubang, Anda merasakannya. Saya masih ingat betul San Siro lengkap dan efeknya. Sekarang ini tidak mungkin karena alasan yang jelas, tetapi jika saya adalah pemain Real hari ini, saya lebih suka bermain di Valdebebas, karena saya tahu lapangan dan semua detail terkait dengan sempurna, mengingat berbagai sesi latihan.”
Sumber: Sempre Inter
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 2 November 2020 21:23
-
Liga Inggris 2 November 2020 20:24
Bale Cetak Gol untuk Tottenham, Mourinho tak Kuasa Untuk Tidak Sindir Madrid
-
Liga Spanyol 2 November 2020 19:00
Tinggalkan Real Madrid, Luka Jovic Bakal Merantau ke Inggris?
-
Liga Champions 2 November 2020 17:04
-
Liga Champions 2 November 2020 17:03
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...