'Real Madrid Versi Galacticos Serupa Studio Film'

'Real Madrid Versi Galacticos Serupa Studio Film'
Real Madrid era Los Galacticos dinilai seperti studio film. (c) RMFC
Bola.net - Direktur umum Real Madrid, Jose Angel Sanchez, menilai jika kebijakan pembelian pemain bintang membuat klubnya menjadi serupa sebuah studio film.

Sejak awal 2000an, El Real memulai era Los Galacticos di bawah kendali presiden klub baru kala itu, Florentino Perez. Sejak era tersebut dimulai, Real seakan tak pernah absen dalam membeli pemain bintang dengan bandrol selangit.

Keberadaan sejumlah bintang asal Inggris seperti David Beckham, Michael Owen dan Jonathan Woodgate dinilai sebagai salah satu strategi dalam hal komersialisasi klub. Hal itu diyakini bakal berlanjut jika Gareth Bale sepakat menuju Santiago Bernabeu.

Ditambah dengan keberadaan sosok mega bintang semacam Zinedine Zidane sampai Cristiano Ronaldo, Los Blancos seakan menjadi sebuah skuat paling bergengsi di muka bumi. Sanchez bahkan menyebut klubnya tak ubahnya sebuah studio film berkelas dunia.

"Tim kami dipenuhi oleh para provider. Ini seperti sebuah studio film," tutur Sanchez.

"Dan bermain dalam sebuah tim bersama seorang pemain seperti Zidane sudah serupa dengan bermain dalam sebuah film bersama Tom Cruise." [initial]

 (time/atg)