
Bola.net - Klub La Liga, Real Madrid mengambil langkah ekstrim untuk mendatangkan Paul Pogba dari Manchester United. Los Blancos diberitakan akan menawarkan Toni Kroos sebagai bagian dari transfer pemain Timnas Prancis tersebut di musim panas ini.
Nama Pogba memang ramai diperbincangkan di bursa transfer musim panas ini. Sang gelandang diyakini bakal berpindah klub setelah ia mengatakan secara blak-blakan bahwa ia mencari tantangan baru di musim panas ini.
Real Madrid diyakini menjadi pelabuhan karir potensial Pogba berikutnya. Sang gelandang pernah mengatakan bahwa tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu merupakan klub idamannya.
Advertisement
Dilansir Express, Real Madrid tengah mengupayakan transfer Pogba di musim panas ini. Mereka membuka jalur tukar tambah untuk sang pemain, di mana mereka kini menawarkan Toni Kroos ke Old Trafford.
Langkah ini diambil karena Real Madrid kesulitan menebus mahar transfer Pogba. Sang gelandang dibanderol seharga 150 juta pounds oleh Manchester United di musim panas ini.
Dana transfer Real Madrid saat ini menipis setelah mereka belanja lebih dari 300 juta Euro di musim panas ini. Untuk itu mereka mencoba mengurangi harga jual sang pemain dengan menawarkan Toni Kroos ke United.
Kroos ditawarkan ke United karena sudah sejak lama United menggilai gelandang Timnas Jerman tersebut. Mereka bahkan dikisahkan nyaris mendapatkan sang pemain di tahun 2014 sehingga United diyakini bakal bersedia melepaskan Pogba demi Kroos.
Simak situasi transfer Kroos di bawah ini.
Baru Perpanjang Kontrak
Kroos yang bergabung dengan Real Madrid di tahun 2014 silam baru saja menambah masa baktinya di Santiago Bernabeu.
Sang gelandang meneken kontrak berdurasi lima tahun. Untuk itu ia masih akan mengabdi bagi El Real hingga tahun 2023 mendatang.
Real Madrid berharap ditawarkannya Kroos ini mampu mengurangi mahar transfer Pogba hingga 80 juta pounds di musim panas ini, sehingga mereka tinggal membayar 70 juta pounds ke United.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 4 Juli 2019 19:20
-
Liga Spanyol 4 Juli 2019 12:26
Transfer Termahal 2019: Joao Felix Lebih Mahal dari Eden Hazard
-
Liga Spanyol 4 Juli 2019 10:41
Jadwal Pramusim Real Madrid: Menguji Amunisi Baru Los Blancos
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...