Real Madrid Trengginas, Ancelotti Puas

Real Madrid Trengginas, Ancelotti Puas
Ancelotti puji permainan Madrid. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid sedang berada di dalam kondisi bagus. Tim baru saja berhasil memangkas jarak dengan Barcelona dan Atletico Madrid di puncak klasemen, maju ke babak perempat final Copa Del Rey, serta masih berlaga di Liga Champions.

Lantas, apakah semua capaian tersebut merupakan indikasi bahwa Real Madrid sudah bermain tepat seperti apa yang diinginkan oleh sang entrenador, Carlo Ancelotti?

"Kami sekarang ada di tempat di yang kami inginkan sebelum musim kompetisi ini dimulai. Kami ingn memberi pernyataan tegas di semua kompetisi yang kami ikuti dan amat berkeinginan untuk bermain dengan baik," tuturnya pada situs resmi klub.

"Menurut saya, amat bagus jika klub bisa menampilkan permainan yang kompetitif dan terus menunjukkan determinasi serta konsistensi di semua kompetisi. Itulah tujuan saya di awal musim. Kami harus mempertahankan apa yang kami lakukan selama ini," pungkas Ancelotti.

Real Madrid akan menghadapi Espanyol di laga perempat final Copa Del Rey tengah pekan ini. [initial]


 (rma/rer)