
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid dikabarkan tertarik merekrut penjaga gawang Chelsea, Kepa Arrizabalaga pada jendela transfer musim panas mendatang.
Situasi tidak mengenakkan sempat dialami Kepa di Chelsea ketika ia tersisih dari tim utama pilihan Frank Lampard akibat performa yang dianggap tidak konsisten.
Kepa pun akhirnya sukses bangkit dan mendapat kepercayaan untuk tampil dalam dua laga terakhir. Secara luar biasa, kiper 25 tahun itu tampil impresif dan sukses menjaga gawangnya tak kebobolan.
Advertisement
Ketertarikan Real Madrid
Terlepas dari kembalinya performa terbaik Kepa, masa depan kiper internasional Spanyol itu di Stamford Bridge hingga kini masih belum menemui kejelasan.
Dilansir Daily Star, Real Madrid diklaim mencoba memanfaatkan situasi ini dengan melayangkan tawaran untuk memboyong Kepa ke Santiago Bernabeu.
Real Madrid sendiri saat ini masih puas dengan kinerja Thibaut Courtois di bawah mistar. Kiper asal Belgia itu menunjukkan performa luar biasa pada musim ini.
Chelsea Sudah Bidik Pengganti
Chelsea diyakini siap untuk menjual Kepa poada musim nanti karena mereka sudah menginginkan kiper pengganti.
Radar Chelsea pun diklaim sudah diarahkan ke kiper andalan Barcelona, Marc-Andre ter Stegen yang hingga kini masih belum meneken kontrak baru di Camp Nou.
Selain Ter Stegen, Chelsea kabarnya juga berniat merekrut kiper milik Manchester United yang saat ini menjalani masa peminjaman di Sheffield United, Dean Henderson.
Sumber: Daily Star
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Maret 2020 22:00
-
Liga Inggris 9 Maret 2020 20:58
-
Liga Inggris 9 Maret 2020 18:20
-
Liga Inggris 9 Maret 2020 17:40
Sanjungan Setinggi Langit Cesar Azpilicueta untuk Billy Gilmour
-
Galeri 9 Maret 2020 14:36
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...