
Bola.net - Rencana Manchester United untuk mendapatkan jasa Harry Kane menemui kendala baru. Bomber Tottenham itu dilaporkan akan jadi target transfer Real Madrid.
Membeli striker baru masuk dalam agenda belanja Manchester United di musim panas. Setan Merah kemungkinan bakal ditinggal Edinson Cavani sehingga mereka butuh juru gedor baru.
Nama Harry Kane beredar sebagai kandidat striker baru Setan Merah. MU ingin bomber Tottenham itu menjadi juru gedor mereka di musim 2022/23 mendatang.
Advertisement
Fichajes melaporkan bahwa upaya MU itu akan mendapatkan tantangan yang berat. Karena Kane bakal masuk dalam rencana transfer Real Madrid.
Simak situais transfer Kane di bawah ini.
Penerus Benzema
Menurut laporan itu, Real Madrid ambil ancang-ancang untuk merekrut Kane. Karena mereka butuh bomber baru di musim depan.
Karim Benzema saat ini sudah mulai menua. Ia mulai rentan terkena cedera sehingga ketika ia absen, Madrid mengalami kesulitan.
Itulah mengapa Madrid membutuhkan juru gedor baru yang teruji sebagai tandem dan juga pesaing Benzema. Kane dinilai cocok untuk pos tersebut.
Bukan Pilihan Utama
Manchester United sendiri bisa sedikit bernafas lega. Karena Kane bukan incaran utama Real Madrid.
Los Blancos dilaporkan punya prioritas lain di musim panas nanti. Mereka ingin mengamankan jasa Erling Haaland dari Borussia Dortmund.
Jika Haaland gagal, baru mereka bergerak mendapatkan Kane. Jadi MU bisa gercep untuk mengamankan sang striker.
Mahar Selangit
Baik MU maupun Real Madrid tidak akan mudah merekrut Kane. Karena mahar transfernya sangat tinggi.
Sang striker dilaporkan hanya akan dijual di angka 100 juta pounds di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Fichajes)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 4 April 2022 22:41
-
Liga Champions 4 April 2022 21:55
Lawan Real Madrid, Tuchel Isyaratkan Kai Havertz Jadi Starter
-
Editorial 4 April 2022 15:02
5 Pemain Didikan Akademi Real Madrid yang Bersinar di Klub Lain
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...