
Bola.net - - Presiden Real Madrid, Florentino Perez menyebut bahwa skuat Madrid saat ini akan menjadi salah satu bagian dari sejarah besar klub Ibu Kota Spanyol tersebut.
Jumat (23/3) lalu waktu setempat, Madrid diberi penghargaan Best Iberomaerican Club, yang mengacu pada torehan mereka sepanjang musim 2017, baik dalam dunia sepak bola dan aksi sosial.
Perez yang menjadi perwakilan klub pada penerimaan penghargaan tersebut menyebut bahwa Real Madrid saat ini berpotensi menjadi salah satu skuat terbaik sepanjang 116 tahun sejarah klub tersebut.
"Tim ini membuat sejarah melawan Juventus dengan menjuarai Liga Champions dalam dua tahun beruntun, hal yang belum pernah diraih sebelumnya," ungkap Perez dikutip dari tribalfootball.
"Tim ini sekarang memasuki area legendaris baik bagi klub maupun bagi dunia sepak bola dan Zidane sudah memenangkan penghargaan pelatih terbaik di dunia, Cristiano Ronaldo juga memenangkan Ballon d'Or sebagai pemain terbaik."
Lebih lanjut, Perez mengaku dirinya berharap mampu meneruskan prestasi tersebut di musim-musim mendatang.
"Bahkan lima pemain Real Madrid mampu masuk dalam tim terbaik FIFA, jadi akan sulit untuk meneruskan prestasi ini, tetapi kami akan mencoba," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 23 Maret 2018 22:53
Eks Madrid Ini Favoritkan Brasil Jadi Juara Piala Dunia 2018
-
Liga Spanyol 23 Maret 2018 22:05
-
Bola Indonesia 23 Maret 2018 21:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2018 20:06
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:15
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:10
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...