
Bola.net - Klub La Liga, Real Madrid belum akan berhenti belanja. El Real diberitakan kembali mengejar bek Benfica, Ruben Dias di musim panas ini.
Nama Ruben Dias sejak awal musim kemarin dikaitkan dengan Real Madrid. El Real diberitakan ingin memboyongnya ke Santiago Bernabeu untuk memperkuat lini pertahanan mereka musim depan.
Rumor ketertarikan Dias ini sempat meredup. Pasalnya El Real berhasil mendatangkan Eder Militao dari FC Porto pada akhir musim kemarin.
Advertisement
Namun laporan AS mengklaim bahwa Real Madrid masih menaruh hati untuk bek 22 tahun tersebut. Mereka akan mencoba mendatangkan lagi sang bek di musim panas ini.
Rumor ketertarikan Madrid terhadap Dias dimulai setelah Benfica mencoba memboyong striker muda Real Madrid, Raul de Tomas. Benfica diberitakan ingin memboyong sang striker ke Portugal setelah ia kesulitan menembus tim utama El Real.
Real Madrid sendiri diberitakan tidak keberatan melepas Raul de Tomas ke Benfica. Namun mereka melihat transfer ini sebagai pembuka peluang timnya mendapatkan Dias di musim panas ini.
Untuk itu mereka menanyakan kepada Benfica terkait potensi tukar tambah sang striker dengan Ruben Dias di musim panas ini.
Mengapa Real Madrid ingin mendatangkan Dias? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Peremajaan Tim
Menurut laporan tersebut, Real Madrid membutuhkan tanda tangan Dias untuk meremajakan lini pertahanan mereka.
Bek andalan Real Madrid, Sergio Ramos kini performanya menurun. Ia kerap membuat blunder di lini pertahanan Los Blancos musim lalu.
Untuk itu mereka mulai mempersiapkan pengganti jangka panjang sang kapten, di mana Dias diyakini memiliki kemampuan dan potensi yang besar untuk menjadi pengganti Ramos.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Juni 2019 21:28
-
Liga Spanyol 25 Juni 2019 18:00
-
Liga Spanyol 25 Juni 2019 17:48
Torres Tak Masalah Llorente Menyeberang dari Madrid ke Atletico
-
Liga Spanyol 25 Juni 2019 17:01
Bersama Madrid, Eden Hazard Akan Raih Level Tertinggi Dalam Karirnya
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...