Real Madrid Belum Juara La Liga, Masih Ada 3 Laga Lagi

Real Madrid Belum Juara La Liga, Masih Ada 3 Laga Lagi
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (c) AP Photo

Bola.net - Real Madrid semakin dekat dengan gelar juara La Liga setelah meraih kemenangan atas Deportivo Alaves. Namun, Zinedine Zidane memastikan bahwa timnya belum mengunci juara.

Madrid mengamankan tiga poin penting saat menjamu Alaves di pekan ke-35 La Liga. Tampil di stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (11/7/2020) dini hari WIB, tuan rumah menang dengan skor 2-0.

Benzema mencetak gol pertama Madrid pada menit ke-11 melalui eksekusi penalti. Marco Asensio kemudian menggandakan keunggulan timnya menjadi 2-0 pada menit ke-50.

Dengan hasil ini, Madrid memperlebar jarak dari Barcelona di puncak klasemen La Liga. Pasukan Zinedine Zidane kini memiliki 80 poin atau unggul empat poin dari sang rival.

Kompetisi La Liga kini hanya tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi. Los Blancos hanya butuh lima poin lagi untuk menjadi juara.

1 dari 2 halaman

Belum Juara

Kemenangan atas Alves memang memperlebar jarak dengan Barcelona. Namun, Zidane mengatakan perburuan gelar La Liga masih belum selesai.

"Kami di sini untuk mencoba dan mencapainya. Semuanya terlihat bagus, tetapi kami tahu tantangan yang ada di liga ini. Ada tiga pertandingan yang harus dilalui dan kami belum tahu apa yang akan terjadi," kata Zidane di situs resmi klub.

2 dari 2 halaman

Tiga Final

Zidane mengingatkan timnya agar tidak terlena dengan situasi saat ini. Sebab, mereka masih punya tiga pertandingan lagi untuk diselesaikan.

"Saya selalu mengatakan bahwa La Liga benar-benar sulit dan perlu kerja keras dan itulah yang harus kami lakukan," lanjutnya.

"Kami sekarang memiliki tiga final piala tersisa dan kami sekarang harus beristirahat dengan baik karena kami bermain lagi pada hari Senin. Tetapi Anda tidur lebih baik setelah menang."

Sumber: RMFC