Real Madrid Ajukan Tawaran Perdana Untuk Thibaut Courtois

Real Madrid Ajukan Tawaran Perdana Untuk Thibaut Courtois
Thibaut Courtois (c) AFP

Bola.net - - Klub Liga Spanyol, Real Madrid akhirnya bermanuver untuk mendatangkan Thibaut Courtois. Los Blancos dikabarkan sudah melayangkan tawaran perdana untuk kiper tersebut.

Semenjak kepergian Zinedine Zidane, juara Eropa itu memang tengah mencari kiper baru. Mereka mencari pengganti Keylor Navas yang dinilai sudah tidak cocok lagi bermain bagi Los Blancos.

Salah satu nama yang cukup sering dikaitkan dengan Real Madrid adalah Thibaut Courtois. Kiper Timnas Belgia itu dinilai memiliki kemampuan di atas rata-rata sehingga mereka mendambakan jasanya.

Dilansir Don Balon, Real Madrid akhirnya bergerak untuk mendapatkan sang pemain. El Real kabarnya sudah mengajukan tawaran perdana kepada Chelsea.

1 dari 3 halaman

Tawar Setengah Harga

Tawar Setengah Harga

Sebelumnya Chelsea dikabarkan sudah bersedia melepas Courtois. Mereka disebut sudah tidak bisa mempertahankan sang kiper dan memilih untuk menjualnya daripada melepasnya secara gratis musim depan.

Chelsea sendiri kabarnya mematok harga yang cukup mahal untuk Courtois. Mereka menginginkan sekitar 80 juta pounds untuk kiper 26 tahun itu.

Namun Real Madrid menganggap harga itu terlalu mahal untuk kiper yang kontraknya tinggal satu tahun. Untuk itu mereka hanya menawar sebesar 41,8 juta pounds kepada Chelsea.
2 dari 3 halaman

Rindu Spanyol

Rindu Spanyol

Beberapa bulan yang lalu, Courtois sudah mengindikasikan bahwa ia akan pergi dari Chelsea. Ia mengatakan bahwa ia rindu dengan keluarganya di Spanyol dan ia ingin kembali ke negeri matador tersebut.

Sebelum menjadi kiper utama Chelsea, Courtois sempat tiga musim dipinjamkan ke Atletico Madrid. Ketika ia dipanggil kembali ke Chelsea, keluarganya tetap tinggal di Spanyol hingga hari ini.

Real Madrid memanfaatkan situasi ini dengan menawarkan sang pemain untuk kembali ke Ibukota Spanyol itu pada musim panas ini.
3 dari 3 halaman

Andalan Belgia

Andalan Belgia

Courtois saat ini sedang berjuang bersama Timnas Belgia di Piala Dunia 2018. Kemampuannya sebagai kiper top akan benar-benar diuji saat Timnas Belgia berhadapan dengan Timnas Brasil nanti malam.