Raul Garcia Perpanjang Kontrak di Atletico Madrid

Raul Garcia Perpanjang Kontrak di Atletico Madrid
Raul Garcia. (c) AFP
Bola.net - Hubungan Atletico Madrid dengan gelandang Raul Garcia semakin mesra saja. Pemain asal Spanyol ini baru saja menandatangani perpanjangan kontrak di Vicente Calderon sampai 2018.

Garcia yang kini berusia 27 tahun bergabung bersama Atleti sejak tahun 2007 silam dari Osasuna. Musim ini koleksi golnya terbilang cukup produktif dengan koleksi 14 gol sampai sejauh ini di semua ajang kompetisi.

"Saya sangat bahagia dengan deal ini. Klub dan saya ingin mencapai kata sepakat karena saya merasa bahagia di sini," ungkap Garcia di situs resmi klub.

"Yang tersisa saat ini adalah terus meraih target klub musim ini. Semua berjalan lancar dan kami semua bekerja keras agar terus melanjutkan jalur kemenangan."

Selama berkostum Atletico Madrid, Garcia turut menyumbangkan Europa League, Copa del Rey dan dua UEFA Super Cup.[initial]

 (sm/ada)