Ramos: Semoga Madrid Tak Kena Badai Cedera Lagi

Ramos: Semoga Madrid Tak Kena Badai Cedera Lagi
Sergio Ramos (c) AFP
- Sergio Ramos berharap Real Madrid tidak terkena badai cedera lagi musim depan, usai musim lalu sempat disulitkan dengan banyaknya pemain bintang yang absen karena masalah kebugaran di pertengahan kompetisi.


Sebagai pencegahan, Madrid musim panas ini telah merekrut pelatih fisik anyar, Pintus, yang dikenal memiliki keahlian khusus dalam menjaga kebugaran pemain.


Dan meski tak ingin membandingkan metode latihan Madrid sekarang dengan era sebelumnya di bawah Rafael Benitez, Ramos menyebut bahwa ia berharap klub akan bebas dari gangguan cedera di musim kompetisi yang akan datang.


"Perbandingan tidak pernah bagus untuk siapapun. Semua orang memiliki cara sendiri dalam berlatih," tutur Ramos pada laman resmi klub.


"Pra-musim adalah cara untuk menentukan apakah kami bisa menghadapi musim dalam bentuk terbaik. Kami amat puas dengannya, ia sangat profesional. Saya bahagia dengan stamina saya dan saya berharap untuk lebih beruntung dengan cedera tahun ini dan saya bisa bermain lebih sering dibanding tahun lalu." [initial]



 (rma/rer)