Ramos: Mbappe Akan Diterima Dengan Tangan Terbuka di Madrid

Ramos: Mbappe Akan Diterima Dengan Tangan Terbuka di Madrid
Sergio Ramos. (c) AFP

Bola.net - - Sergio Ramos mengatakan bahwa pintu gerbang Real Madrid akan selalu terbuka untuk Kylian Mbappe setelah bintang muda Prancis tersebut terus dikaitkankan dengan klub raksasa La Liga.

Penyerang berusia 18 tahun itu adalah salah satu komoditi terpanas di Eropa setelah tampil cemerlang bersama AS Monaco. Mbappe dikabarkan menarik minat dari klub besar Eropa seperti Madrid, Barcelona, Manchester United dan masih banyak lagi.

Mbappe sendiri membuat baru saja membuat debut di timnas Prancis saat melawan Luksemburg pada akhir pekan lalu setelah mencetak 19 gol dan mengumpulkan 11 assist di semua kompetisi untuk Monaco musim ini. Ramos mengatakan bahwa Madrid selalu menerima semua pemain bertalenta termasuk Mbappe.

"Saya tidak menghubungi presiden [Florentino Perez] untuk berkonsultasi dengan saya tentang transfer, tapi pintu gerbang Real Madrid selalu terbuka untuk pemain terbaik," kata Ramos seperti dilansir Soccerway.

"Jika Anda datang ke Madrid Mbappe, kami akan menyambut Anda dengan semua kasih sayang seperti yang kami selalu melakukan dengan pemain baru yang datang.

"Tapi sekarang rasanya kurang menghormati semua yang ada di dalam skuat apabila membicarakan orang lain yang tidak ada di klub."