Ramos: Madrid Dominan di Semua Lini

Ramos: Madrid Dominan di Semua Lini
Sergio Ramos. (c) AFP
Bola.net - Bek Real Madrid, Sergio Ramos, mengaku puas dengan permainan tim kala mereka mengalahkan Barcelona dengan skor 3-1 di El Clasico (26/10).

Madrid sempat tertinggal lebih dulu melalui gol dari Neymar. Namun usaha Cristiano Ronaldo, Pepe, dan Karim Benzema membuat tuan rumah sukses merebut tiga angka penuh atas sang rival abadi.

"Saya amat puas. Tim ini sudah tampil hebat di semua lini dan semua aspek. Terlepas dari gol yang masuk ke gawang kami, kami tampil dominan. Tidak hanya menguasai bola, namun kami juga bagus di serangan balik," tutur Ramos pada AS.

"Kami mampu mengatasi perlawanan mereka dengan baik. Bukan hanya lewat serangan balik, namun kami juga menguasai area pertahanan mereka," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)