Ramos Bicara Rivalitas Madrid-Barca di Timnas Spanyol

Ramos Bicara Rivalitas Madrid-Barca di Timnas Spanyol
Sergio Ramos bicara rivalitas di timnas. (c) AFP
Bola.net - Sergio Ramos membentuk pertahanan kokoh di lini belakang timnas Spanyol bersama Gerard Pique, terutama selama Euro 2012 lalu. Seperti diketahui, dua pemain itu datang dari dua klub yang terlibat rivalitas sengit, Barcelona FC dan Real Madrid.

Meski pertahanan Spanyol tak banyak mendapat pujian seperti lini-lini lainnya, sisi defensif adalah salah satu kunci sukses La Roja. Ramos dan Pique sempat diragukan bisa tampil bersama, namun keraguan itu terbukti tak menjadi kenyataan.

"Sempat ada keraguan karena banyaknya insiden. Vicente Del Bosque menangani kami dengan baik dan kami bisa melupakan semua perbedaan. Kami menggelar pertemuan karena ada tujuh atau delapan pemain Barca dan lima atau enam pemain Madrid di timnas SPanyol. Timnas terlalu besar untuk kami rusak," ujar Ramos.

Spanyol akhirnya berhasil mempertahankan gelar juara Eropa mereka musim panas lalu. ramos mengakui bahwa perayaan kemenangan Spanyol pada Juli lalu tidak semeriah sebelumnya saat Spanyol merajai Eropa pada 2008.

"Kami merayakan gelar Euro pada 2008 dengan lebih meriah karena sudah lama Spanyol tak meraih gelar. lalu puncaknya datang ketika kami memenangkan Piala Dunia 2010," pungkas Ramos. (foes/hsw)