Rakitic Ucap Terima Kasih Atas Jasa Xavi di Barca

Rakitic Ucap Terima Kasih Atas Jasa Xavi di Barca
Xavi. (c) AFP
Bola.net - Ivan Rakitic memberikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya, atas jasa Xavi bagi Barcelona dan jagat sepakbola dunia.

Pemain senior Spanyol tersebut baru saja memainkan laga pamungkasnya bersama Blaugrana, kala mereka mengalahkan Juventus 3-1 di final Liga Champions pekan lalu.

Xavi sebelumnya sudah mengumumkan bahwa ia akan pergi ke Qatar, untuk membela klub Al Sadd dengan durasi kontrak mencapai dua tahun.

"Sebuah kehormatan bermain bersama dirinya, saya bangga bisa berada satu ruang ganti dengannya," jelas Rakitic pada Al Primer Toque.

"Saya tidak perlu menjelaskan apa arti Xavi bagi kami. Saya belajar begitu banyak dari dirinya dan saya berterima kasih padanya atas apa yang sudah ia lakukan di atas dan di luar lapangan," pungkasnya. [initial]

 (pri/rer)