Rakitic Siap Main di Posisi Mana Pun

Rakitic Siap Main di Posisi Mana Pun
Ivan Rakitic (c) AFP
Bola.net - Gelandang baru Barcelona FC, Ivan Rakitic mengaku tak akan mempermasalahkan dimainkan di posisi mana pun dalam formasi andalan Luis Enrique musim depan.

Rakitic baru saja menandatangani kontrak berdurasi lima musim ke depan bersama Barca. Di Barcelona, Rakitic akan memakai nomor punggung 4 yang sebelumnya digunakan Cesc Fabregas.

Setelah resmi menjadi pemain Barca, pemain Kroasia tersebut mengungkapkan bahwa dia nyaman bermain di mana pun di lini tengah.

"Bagi saya yang terpenting adalah apa yang pelatih putuskan. Apa yang terbaik bagi tim adalah yang terbaik bagi saya," ujarnya.

"Saya bermain sebagai pivot di lini tengah saat di Schalke. Dalam setiap posisi anda bermain, anda harus tahu apa yang pelatih harapkan dari anda. Saya terbuka untuk bermain di setiap posisi atau peran yang pelatih inginkan," tandasnya. (sm/dzi)