Rakitic Percaya Barca Bisa Lalui Clasico Tanpa Messi

Rakitic Percaya Barca Bisa Lalui Clasico Tanpa Messi
Ivan Rakitic (c) AFP
- Ivan Rakitic percaya bahwa Lionel Messi merupakan pemain yang memegang peranan penting dalam gaya permainan , yang kerap tampil menyerang dan atraktif.


Namun pemain Argentina itu sudah absen sejak September akibat cedera lutut dan kondisinya kini masih diragukan jelang Clasico di Bernabeu akhir pekan ini. Dengan mempertimbangkan hal ini, Rakitic lantas mengatakan Barcelona akan bisa bermain bagus, meski terpaksa harus tampil tanpa La Pulga.


"Berbicara tentang Messi berarti bicara tentang sepakbola," jelas Rakitic pada Telegraph.


"Ia adalah segalanya. Tentu kami merindukan Leo karena tidak ada pemain seperti dirinya. Ia adalah pemain terbaik kami, terbaik dunia.


"Kami tahu ia adalah pemain terpenting dalam tim. Namun kami punya banyak pemain lain dan sepakbola mengandalkan kerja sama. Itu adalah hal yang paling penting." [initial]


 (tele/rer)