Rakitic Cedera dalam Tugas Internasional bersama Kroasia

Rakitic Cedera dalam Tugas Internasional bersama Kroasia
Ivan Rakitic (c) Ist

Bola.net - - Pemain Barcelona, Ivan Rakitic, mengalami cedera. Cedera ini membuat gelandang 29 tahun tersebut dipastikan absen ketika menghadapi Turki di babak kualifikasi Piala Dunia 2018.

Rakitic bermain sejak menit awal ketika menghadapi Kosovo dalam kemenangan 1-0 di kandang. Pada babak kedua, ia ditarik keluar dan merasakan sakit di kedua pahanya.

Cedera tersebut telah mendapat konfirmasi dari pelatih Kroasia, Ante Cacic. Alhasil, Rakitic tak akan bermain ketika Kroasia bertandang ke markas Turki di Eskisehin.

Saat ini Kroasia sendiri berada di puncak klasemen grup I, berjarak dua poin dari Ukraina dan berjarak tiga poin dari Islandia di peringkat tiga. Turki berada di peringkat empat dengan jarak lima poin dari Kroasia.

Sementara itu, Rakitic juga diragukan tampil saat Barcelona menghadapi Espanyol dalam lanjutan La Liga yang akan berlangsung pada akhir pekan ini.