Rakitic: Barca Tak Pernah Incar Rekor

Rakitic: Barca Tak Pernah Incar Rekor
Ivan Rakitic (c) AFP
- Ivan Rakitic menegaskan tidak pernah mengincar rekor apapun ketika bermain di atas lapangan.


Gelandang Kroasia menyatakan pendapatnya usai Barca bermain imbang 1-1 melawan di Mestalla semalam. Tak hanya memastikan klub masuk ke final Copa del Rey, skor tersebut juga membuat Barca kini tak terkalahkan dalam 29 pertandingan beruntun atau melewati rekor yang sebelumnya dibuat di era Josep Guardiola.


Meski senang dengan rekor tersebut, Rakitic mengatakan bahwa target utama Barca tetaplah trofi juara.


"Apa yang kami bicarakan di ruang ganti adalah kami ingin menunjukkan permainan yang bagus dan memberi kesempatan pada para pemain muda. Kami adalah tim yang lebih baik dan kami bermain dengan bagus. Kami harus terus seperti ini," tutur Rakitic pada Marca.


"Jujur, rekor bukan target kami. Kami senang, namun hal terpenting adalah memenangkan gelar juara di akhir musim. Kami akan senang jika bisa menukar rekor ini dengan trofi." [initial]


 (sm/rer)