Rakitic: Barca Adalah Keluarga Besar

Rakitic: Barca Adalah Keluarga Besar
Ivan Rakitic. (c) AFP
Bola.net - Ivan Rakitic mengaku senang dengan kemenangan 4-0 yang diraih oleh Barcelona atas Deportivo La Coruna di La Liga (19/1).

Kemenangan tersebut merupakan yang ketiga secara beruntun untuk Barcelona dan sekaligus menegaskan bahwa klub yang bermarkas di Camp Nou tersebut sama sekali tidak tengah dilanda krisis.

"Ini bukan hanya tentang pertandingan hari ini. Pekan lalu kami sudah menunjukkan perkembangan. Kami harus terus bermain seperti ini dan terutama bisa mencetak gol lebih dulu. Hal tersebut akan membuat semuanya lebih mudah," tutur Rakitic pada FCBarcelona.com.

"Kami sama sekali tidak ragu. Kami semua sangat bersatu, seperti keluarga besar. Kami semua ingin mencapai tujuan yang sama. Kami harus terus mempertahankan mental ini, dan bersiap menghadapi laga berikutnya," pungkasnya. [initial]

 (fcb/rer)