Rakitic Bantah Messi Bermasalah Pasca Cedera

Rakitic Bantah Messi Bermasalah Pasca Cedera
Lionel Messi (c) AFP
- Ivan Rakitic membantah Lionel Messi masih mengalami masalah pasca cedera lutut yang ia alami pada bulan September silam.


Pemain Barcelona kembali turun, usai sebelumnya diistirahatkan di laga melawan Villanovense, kala bermain imbang 1-1 menghadapi Valencia di Mestalla pekan lalu.


Messi tidak sanggup mencatatkan namanya di papan skor dalam pertandingan tersebut, namun Rakitic membantah bahwa bintang asal Argentina masih mengalami masalah dengan kondisi fisiknya.


"Leo baru saja mengatasi masalah cedera yang cukup serius. Ia sempat dua kali mengalami hal tersebut dan ia juga mendapatkan kontak fisik dari lawan. Namun kami 100 persen percaya padanya dan ia adalah pemain terpenting bagi kami," tutur Rakitic pada Mundo Deportivo.


Hasil imbang membuat Barcelona kini hanya unggul dua poin atas Atletico Madrid di klasemen sementara.


Pekan ini, mereka akan menghadapi Bayer Leverkusen di Liga Champions. [initial]


 (md/rer)