Rakitic Akui Tak Bisa Seperti Xavi atau Iniesta

Rakitic Akui Tak Bisa Seperti Xavi atau Iniesta
Ivan Rakitic (c) AFP
- Ivan Rakitic menegaskan bahwa dirinya hadir di bukan untuk menjadi pengganti sosok legendaris seperti dan Andres Iniesta.


Ada banyak orang yang mengatakan gaya permainan tim Catalan sudah banyak berubah semenjak Rakitic hadir. Apalagi musim ini Barca sudah tak lagi bermain dengan Xavi, yang memutuskan untuk melanjutkan karir di Qatar.


Namun demikian, Rakitic mengaku ia tidak ingin membandingkan dirinya dengan kedua gelandang tersebut.


"Kami adalah pemain yang berbeda. Namun mengatakan bahwa gaya permainan tim sudah berubah...ketika Anda mendapat ruang bergerak, Anda akan memanfaatkannya. Kami melakukan itu. Kami mencoba memanfaatkan kelemahan lawan," tutur Rakitic pada Mundo Deportivo.


"Saya mencoba memberi apa yang saya bisa. Saya tidak bisa memberikan apa yang sudah diberikan oleh Xavi atau Iniesta, namun saya ingin melakukan semuanya dengan cara saya sendiri. Saya ingin menjadi Ivan Rakitic. Jika saya bisa meningkatkan permainan tim, meski hanya sedikit, itu sempurna." [initial]


 (md/rer)