Quint-trick Barcelona

Quint-trick Barcelona
(c) AFP
Bola.net - Kemenangan agregat 4-2 meloloskan Barcelona dari hadangan Atletico Madrid di perempat final Copa del Rey 2014/15. Dengan begini, berarti lima musim berturut-turut sudah Barcelona selalu mencapai babak semifinal.

Terakhir kali Barcelona gagal melaju ke empat besar kompetisi ini adalah pada musim 2009/10 silam. Waktu itu, Barcelona disingkirkan Sevilla lewat gol tandang dalam agregat 2-2 di babak 16 besar.


Setelah itu, sejak edisi 2010/11, Barcelona tak pernah gagal melangkah minimal ke semifinal. Dalam empat edisi terakhir sebelum ini, mereka bahkan tiga kali sukses tembus hingga partai puncak.

Barcelona di Copa del Rey sejak 2010/11:

  • 2010/11 - Final (kalah 0-1 vs Real Madrid)

  • 2011/12 - Final (menang 3-0 vs Athletic Bilbao)

  • 2012/13 - Semifinal (kalah agregat 2-4 vs Real Madrid)

  • 2013/14 - Final (kalah 1-2 vs Real Madrid)

  • 2014/15 - Semifinal.


Di semifinal musim ini, Barcelona akan menghadapi pemenang Getafe vs Villarreal. Jika lolos ke final, maka lawannya adalah salah satu dari Malaga, Athletic Bilbao, sang rival sekota Espanyol atau Sevilla. [initial]

 (opta/gia)