Puyol: Pelatih Baru Harus Paham Nilai Barca

Puyol: Pelatih Baru Harus Paham Nilai Barca
Carles Puyol. (c) AFP
Bola.net - Carles Puyol sepenuhnya percaya dengan calon pelatih yang sedang diburu Barcelona, ia hanya berharap pada satu hal simpel.

Sang kapten ingin siapa pun nantinya yang menjadi pengganti Tito Vilanova, harus paham kultur yang ada di tubuh Blaugrana, tentang nilai-nilai yang ada di klub Katalan tersebut.

"Kami pastinya sudah punya cara bermain, sesuai filosofi. Nantinya sang pelatih harus mengikuti garis yang sudah ada," ucap Puyol di situs resmi klubnya.

"Saya percaya Zubi dan para direktur lain di klub ini sedang mengincar pelatih yang sanggup beradaptasi dengan karakteristik yang ada."

Perkembangan terkini menyebutkan bahwa nama Gerardo 'Tata' Martino adalah kandidat favorit, bahkan ada klaim ia telah dikontrak 3 tahun ke depan.[initial]

 (fcb/lex)