Puyol: Kejujuran Enrique Disukai Pemain Barca

Puyol: Kejujuran Enrique Disukai Pemain Barca
Luis Enrique (c) AFP
- Selain aksi hebat yang ditunjukkan trio Lionel Messi, , dan Luis Suarez, di lini depan; sikap tegas yang ditunjukkan oleh manajer Luis Enrique juga memegang peranan penting dalam membuat berkembang sebagai salah satu kekuatan besar Eropa di dua musim terakhir.


Hal tersebut merupakan pendapat dari Carles Puyol, mantan kapten Barcelona yang juga sempat menjabat sebagai asisten direktur olahraga klub, sebelum memutuskan mundur pada pertengahan musim 14/15.


"Luis Enrique merupakan sosok pelatih yang tegas dan tidak banyak basa-basi. Ia tidak pernah memberikan sesuatu yang salah mengenai diri Anda," tutur Puyol pada Barca TV.


"Itu adalah hal yang amat dihargai oleh para pemain dan Anda bisa melihatnya di atas lapangan.


"Karena hubungan yang baik dengan staff dan manajer bakal memegang peranan penting. Pada akhirnya, kejujuran merupakan faktor yang utama dalam sebuah tim." [initial]


 (bar/rer)