Prospek Masa Depan, Barca Enggan Lepas Fabregas?

Prospek Masa Depan, Barca Enggan Lepas Fabregas?
Fabregas disiapkan untuk masa depan lini tengah Barcelona. © AFP
Bola.net - Gelandang Barcelona FC, Cesc Fabregas kabarnya takkan diizinkan untuk meninggalkan Nou Camp, kendati adanya sejumlah tawaran termasuk dari mantan klubnya, Arsenal.

Nama Fabregas kembali dikaitkan dengan The Gunners, meski baru dua musim meninggalkan Emirates Stadium. Dua musim silam, pemain 26 tahun itu bergabung bersama Blaugrana dengan bandrol 30 juta poundsterling.

Sejumlah sumber di Catalan menyebutkan jika midfielder internasional Spanyol itu tengah mempertimbangkan untuk kembali ke tim besutan Arsene Wenger. Kegagalan tampil optimal bersama Barca dianggap sebagai faktor utama.

Akan tetapi, rupanya pihak klub diberitakan tengah menyiapkan Fabregas, sebagai suksesor Xavi Hernandez, yang sudah berusia 33 tahun. Peran sebagai motor serangan skuad Tito Vilanova adalah tugas yang bakal dibebankan pada Fabregas di masa depan.

Hal itu sudah dibuktikan Fabregas, yang sebenarnya sudah tampil efisien bagi lini tengah Blaugrana musim ini. Apalagi, Barca disebut bakal melakukan perombakan usai gagal total di Liga Champions kemarin.

Satu nama lagi yang juga merupakan mantan penggawa Arsenal, Alexandre Song juga mengaku tidak akan meninggalkan Barca dalam waktu dekat. Dalam sebuah wawancara, secara singkat ia mengaku bahagia dengan situasinya di Catalan saat ini. [initial]

 (mtr/atg)