
Bola.net - Real Madrid bakal naik ke puncak klasemen setidaknya untuk beberapa saat asal mampu meraih poin dari tamunya Elche di Santiago Bernabeu, Sabtu (22/2). Pasalnya Barcelona dan Atletico Madrid baru akan bermain beberapa jam berikutnya.
Saat ini tiga tim teratas La Liga, Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid sama-sama mengantongi poin 60. Barca untuk sementara berhak bertahta dengan berkat keunggulan selisih gol.
Madrid bakal menghadapi Elche dengan bekal catatan tak terkalahkan di 26 laga di semua kompetisi. Los Blancos malah berhasil menghajar Getafe dengan skor telak 3-0 pada laga terakhir mereka.
Kondisi Madrid kontras jika dibandingkan dengan tamu mereka, Elche yang saat ini masih berjuang menjauhi zona degradasi. Elche bertengger di posisi 13 dalam tabel klasemen dengan hanya terpaut 5 poin dari tim penghuni zona degradasi.
Pasukan Fran Escriba ini juga mencatatkan hasil buruk kala bermain tandang musim ini. Elche hanya bisa meraih 2 kemenangan di 11 laga tandang terakhir mereka dan kebobolan 23 gol.
Real bakal tanpa Cristiano Ronaldo yang masih menjalani sanksi 3 larangan bertanding. Jese Rodriguez diperkirakan akan tetap mengisi posisi sayap kiri Los Blancos.
Sedangkan pelatih Elche bisa menurunkan skuat yang sama seperti saat menahan imbang Osasuna. Terakhir kali Real bertemu Elche, pasukan Carlo Ancelotti ini berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 di bulan September lalu. (bola/mac)
Saat ini tiga tim teratas La Liga, Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid sama-sama mengantongi poin 60. Barca untuk sementara berhak bertahta dengan berkat keunggulan selisih gol.
Madrid bakal menghadapi Elche dengan bekal catatan tak terkalahkan di 26 laga di semua kompetisi. Los Blancos malah berhasil menghajar Getafe dengan skor telak 3-0 pada laga terakhir mereka.
Kondisi Madrid kontras jika dibandingkan dengan tamu mereka, Elche yang saat ini masih berjuang menjauhi zona degradasi. Elche bertengger di posisi 13 dalam tabel klasemen dengan hanya terpaut 5 poin dari tim penghuni zona degradasi.
Pasukan Fran Escriba ini juga mencatatkan hasil buruk kala bermain tandang musim ini. Elche hanya bisa meraih 2 kemenangan di 11 laga tandang terakhir mereka dan kebobolan 23 gol.
Real bakal tanpa Cristiano Ronaldo yang masih menjalani sanksi 3 larangan bertanding. Jese Rodriguez diperkirakan akan tetap mengisi posisi sayap kiri Los Blancos.
Sedangkan pelatih Elche bisa menurunkan skuat yang sama seperti saat menahan imbang Osasuna. Terakhir kali Real bertemu Elche, pasukan Carlo Ancelotti ini berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 di bulan September lalu. (bola/mac)
1 dari 6 halaman
Perkiraan Susunan Pemain
Elche (4-4-2): Tono; Sapunaru, Botia, Pelegrin, Cisma; Gil, Perez, Marquez, Del Moral; Coro, Herrera.
2 dari 6 halaman
Data dan Fakta
- Barcelona sudah setidaknya 2 gol di 29 dari 36 laga terakhir di pentas La Liga.
- Barcelona tak terkalahkan di 34 dari 36 laga terakhir mereka di La Liga.
- Real Sociedad mencatatkan clean sheet pada 5 dari 7 laga kandang terakhir di pentas La Liga.
- Terjadi lebih dari 2,5 gol di 4 laga terakhir Barcelona di La Liga.
3 dari 6 halaman
Head to Head
4 dari 6 halaman
Lima Laga Terakhir Kedua Tim
- 03/02/14 Athletic Bilbao 1 - 1 Real Madrid (La Liga)
- 06/02/14 Real Madrid 3 - 0 Atletico Madrid (Copa del Rey)
- 09/02/14 Real Madrid 4 - 2 Villarreal (La Liga)
- 12/02/14 Atletico Madrid 0 - 2 Real Madrid (Copa del Rey)
- 16/02/14 Getafe 0 - 3 Real Madrid (La Liga)
- 19/01/14 Elche 2 - 0 Rayo Vallecano (La Liga)
- 28/01/14 Real Sociedad 4 - 0 Elche (La Liga)
- 02/02/14 Elche 1 - 0 Almeria (La Liga)
- 09/02/14 Real Valladolid 2 - 2 Elche (La Liga)
- 15/02/14 Elche 0 - 0 Osasuna (La Liga)
5 dari 6 halaman
Komparasi Skuat
- Rata-rata umur skuat: 24,9
- Termuda: 19 (Jose Rodriguez)
- Tertua: 32 (Iker Casillas)
- Pemain di bawah 21 tahun: 7
- Pemain asing: 11
- Pemain non-Eropa: 4
- Rata-rata umur skuat: 26,8
- Termuda: 19 (Samu)
- Tertua: 35 (Rivera)
- Pemain di bawah 21 tahun: 4
- Pemain asing: 6
- Pemain non-Eropa: 4
6 dari 6 halaman
Prediksi
Bola.net memprediksi laga akan berakhir dengan kemenangan 3-0 untuk Real Madrid.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 20 Februari 2014 15:25
-
Liga Eropa UEFA 20 Februari 2014 12:01
-
Liga Champions 18 Februari 2014 10:30
-
Liga Champions 18 Februari 2014 08:11
-
Liga Champions 17 Februari 2014 15:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...