
Bola.net - Barcelona berharap tuah Camp Nou di pentas Derby tetap terjaga kala menjamu Espanyol, Minggu (07/12) malam. Ekspektasi Barca memang tidak berlebihan mengingat Espanyol belum pernah mencetak gol di Camp Nou sejak terakhir kali pada tahun 2009.
Barca mengincar kemenangan ke-7 beruntun guna menguntit posisi Real Madrid di puncak klasemen. Tetapi dengan laga krusial menghadapi PSG di tengah pekan nanti, pelatih Luis Enrique kemungkinan akan melakukan rotasi.
Pemain yang absen karena akumulasi di laga tengah pekan nanti punya kans untuk diturunkan sebagai starter. Dengan begitu, jika Pedro, Ivan Rakitic dan Rafinha turun sebagai starter, maka Neymar, Luis Suarez dan Xavi harus rela disimpan di bangku cadangan.
Banding untuk kartu kuning Lionel Messi juga sudah diterima, dengan demikian ia tak punya halangan untuk bisa turun bermain. Martin Montoya dan Andres Iniesta juga sudah pulih dari cedera dan tampil melawan Huesca di ajang Copa del Rey. Di kubu Barca, hanya Thomas Vermaelen yang berhalangan karena cedera.
Sementara Espanyol juga punya bekal positif jelang lawatan mereka ke markas Barca. Pada laga terakhir di pentas La Liga, Epanyol berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 melawan Levante untuk mengakhiri paceklik kemenangan di 5 laga sebelumnya.
Kemenangan tersebut berhasil membawa Espanyol naik ke posisi 12 dalam klasemen dan menjauh dari zona degradasi. Pelatih Sergio kemungkinan akan kembali bergantung kepada Felipe Caicedo untuk memberi ancaman kepada lini belakang Barcelona.
Caicedo sudah melakoni 7 laga tanpa mencetak gol sebelum mencatatkan namanya di papan skor pada laga akhir pekan kemarin. Mantan striker Manchester City ini tentu berharap jika keran golnya tidak kembali tersendat di Camp Nou nanti. (bola/mac)
Barca mengincar kemenangan ke-7 beruntun guna menguntit posisi Real Madrid di puncak klasemen. Tetapi dengan laga krusial menghadapi PSG di tengah pekan nanti, pelatih Luis Enrique kemungkinan akan melakukan rotasi.
Pemain yang absen karena akumulasi di laga tengah pekan nanti punya kans untuk diturunkan sebagai starter. Dengan begitu, jika Pedro, Ivan Rakitic dan Rafinha turun sebagai starter, maka Neymar, Luis Suarez dan Xavi harus rela disimpan di bangku cadangan.
Banding untuk kartu kuning Lionel Messi juga sudah diterima, dengan demikian ia tak punya halangan untuk bisa turun bermain. Martin Montoya dan Andres Iniesta juga sudah pulih dari cedera dan tampil melawan Huesca di ajang Copa del Rey. Di kubu Barca, hanya Thomas Vermaelen yang berhalangan karena cedera.
Sementara Espanyol juga punya bekal positif jelang lawatan mereka ke markas Barca. Pada laga terakhir di pentas La Liga, Epanyol berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 melawan Levante untuk mengakhiri paceklik kemenangan di 5 laga sebelumnya.
Kemenangan tersebut berhasil membawa Espanyol naik ke posisi 12 dalam klasemen dan menjauh dari zona degradasi. Pelatih Sergio kemungkinan akan kembali bergantung kepada Felipe Caicedo untuk memberi ancaman kepada lini belakang Barcelona.
Caicedo sudah melakoni 7 laga tanpa mencetak gol sebelum mencatatkan namanya di papan skor pada laga akhir pekan kemarin. Mantan striker Manchester City ini tentu berharap jika keran golnya tidak kembali tersendat di Camp Nou nanti. (bola/mac)
1 dari 6 halaman
Perkiraan Susunan Pemain
Espanyol (4-4-2): Casilla, Colotto, Arbilla, Fuentes, Bertrand, Sanchez, Sevilla, Canas, Vazquez, Garcia, Caicedo.
2 dari 6 halaman
Data dan Fakta Laga
- Barcelona sudah menyapu bersih kemenangan di 5 laga derby terakhir melawan Espanyol tanpa kebobolan satu pun gol.
- Espanyol tidak pernah berhasil menjebol gawang Barca pada laga derby di Camp Nou sejak brace Ivan De la Pena di tahun 2009.
- Espanyol menjadi lawan favorit kedua Pedro yang total sudah mencetak 5 gol, yang pertama adalah Rayo Vallecano dengan total 6 gol.
- Barcelona paling sering mencatatkan kemenangan melawan Espanyol (91 kali) dibandingkan dengan tim lainnya sepanjang sejarah La Liga.
- Espanyol menjadi satu dari tiga tim yang belum pernah meraih kemenangan tandang di La Liga musim ini bersama dengan Cordoba dan Real Sociedad.
- Sergio Busquets satu-satunya pemain Barcelona yang berhasil mencetak gol dari skema sepak pojok musim ini. Carles Puyol menjadi pemain terakhir Barca yang melakukan hal sama saat melawan Almeria di bulan Maret.
- Pasukan Luis Enrique mencatatkan 11 poin dengan gol yang mereka cetak di babak kedua pada La Liga musim ini.
- Christian Stuani dan Neymar adalah dua pemain yang sudah mencetak gol sebagai pemain pengganti. Tidak ada pemain lainnya yang mencetak gol di La Liga lebih banyak dengan proses yang sama di musim ini.
- Barcelona hanya kebobolan 6 kali di 13 laga La Liga musim ini; catatan terbaik mereka di La Liga sejak musim 1986/87 (juga kebobolan 6 gol).
3 dari 6 halaman
Head to Head Kedua Tim
- 22/05/14 Barcelona *0 - 0 Espanyol (Copa Catalunya)
- 29/03/14 Espanyol 0 - 1 Barcelona (La Liga)
- 02/11/13 Barcelona 1 - 0 Espanyol (La Liga)
- 30/05/13 Espanyol 1 - 1* Barcelona (Uji Coba)
- 27/05/13 Espanyol 0 - 2 Barcelona (La Liga)
4 dari 6 halaman
Lima Laga Terakhir Kedua tim
- 08/11/14 Almeria 1 - 2 Barcelona (La Liga)
- 23/11/14 Barcelona 5 - 1 Sevilla (La Liga)
- 26/11/14 APOEL 0 - 4 Barcelona (Liga Champions)
- 01/12/14 Valencia 0 - 1 Barcelona (La Liga)
- 04/12/14 Huesca 0 - 4 Barcelona (Copa del Rey)
Espanyol (K-S-K-M-M)
- 03/11/14 Elche 2 - 1 Espanyol (La Liga)
- 09/11/14 Espanyol 1 - 1 Villarreal (La Liga)
- 22/11/14 Athletic Bilbao 3 - 1 Espanyol (La Liga)
- 30/11/14 Espanyol 2 - 1 Levante (La Liga)
- 03/12/14 Deportivo Alaves 0 - 2 Espanyol (Copa del Rey)
5 dari 6 halaman
Komposisi Skuat
- Rata-rata umur skuat: 25,6
- Termuda: 19 (Munir)
- Tertua: 34 (Xavi)
- Pemain di bawah 21 tahun: 5
- Pemain asing: 14
- Pemain non-Eropa: 10
Espanyol
- Rata-rata umur skuat: 25,4
- Termuda: 19 (Pau Lopez)
- Tertua: 33 (D. Colotto)
- Pemain di bawah 21 tahun: 6
- Pemain asing: 6
- Pemain non-Eropa: 6
6 dari 6 halaman
Prediksi
Dengan dua performa kontras di atas, besar kemungkinan Barca masih akan menjaga dominasi mereka di laga derby. Bola.net memprediksi kemenangan 2-0 untuk Barcelona.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 5 Desember 2014 20:26
-
Liga Inggris 5 Desember 2014 20:02
-
Liga Spanyol 5 Desember 2014 19:00
-
Liga Inggris 5 Desember 2014 18:00
-
Liga Inggris 5 Desember 2014 17:30
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...