Presiden PSG Tegaskan Verratti Takkan Dijual

Presiden PSG Tegaskan Verratti Takkan Dijual
Marco Verratti (c) AFP

Bola.net - - Presiden , Nasser Al Khelaifi, belum lama ini berkeras bahwa pihaknya tidak akan menjual Marco Verratti.

Gelandang Italia itu menunjukkan performa apik ketika PSG menang 4-0 atas di Liga Champions pekan lalu. Bahkan beredar kabar yang mengatakan kapten tim Catalan, Andres Iniesta, mengaku eks Pescara itu sebagai sosok yang layak untuk menggantikan dirinya.

Verratti sendiri sudah lama menarik perhatian banyak klub top Eropa. Barcelona dan Juventus termasuk dalam barisan klub yang tertarik untuk memanfaatkan servisnya.

Namun demikian, belum lama ini Nasser Al Khelaifi menegaskan bahwa pihaknya tidak akan melepas sang bintang muda, yang didatangkan di era Carlo Ancelotti tersebut.

Nasser Al KhelaifiNasser Al Khelaifi

"Verratti jelas tidak akan dijual, dan tidak akan pergi dari Paris," tutur Al Khelaifi menurut Mundo Deportivo.

Verratti sendiri sebelumnya sempat dikabarkan mendapatkan penolakan dari Barcelona musim panas lalu, meski ia sudah sempat menemui direktur Ariedo Braida dan menyatakan tertarik untuk bermain di tim Catalan.

Barcelona, tepatnya manajer Luis Enrique dan direktur olahraga Robert Fernandez, lebih memilih untuk mendatangkan Andre Gomes dari Valencia.