Presiden La Liga Optimis Madrid Masih Bisa Juara

Presiden La Liga Optimis Madrid Masih Bisa Juara
Selebrasi pemain Real Madrid (c) RM
- Presiden La Liga, Javier Tebas merasa yakin persaingan untuk memperebutkan gelar juara liga masih belum berakhir. Tebas bahkan meyakini bahwa Real Madrid masih bisa juara.


Saat ini Real Madrid sudah tertinggal sembilan poin dari yang berada di puncak klasemen. Madrid juga masih tertinggal satu poin dari Atletico Madrid dengan 13 pertandingan tersisa.


"Masih ada banyak pertandingan tersisa musim ini, Barca juga masih harus menjalani beberapa laga berat. La Liga musim ini masih menyisakan banyak hal. Dalam sejarahnya, Madrid juga sudah pernah juara meski sempat tertinggal," terang Tebas kepada AS.


Tebas sudah berkali-kali secara terbuka mengaku sebagai seorang suporter Madrid. Namun ia juga orang yang paling bersikukuh bahwa berbagai tweet Gerard Pique tidak layak diganjar hukuman.


"Soal tweet dari Gerard Pique. Bagi saya, sebagai seorang fan Real Madrid, tweet itu tidak ofensif. Saya rasa kita semua harus menanggapi banyak hal dengan sedikit humor, tak perlu menjadi kaku." [initial]


 (as/hsw)