Presiden Barca: Messi Terbaik dan Pasti Raih Ballon d'Or

Presiden Barca: Messi Terbaik dan Pasti Raih Ballon d'Or
Josep Maria Bartomeu (c) AFP
- Jelang gala FIFA Ballon d'Or 2015 yang akan digelar di Zurich malam nanti, presiden - Josep Maria Bartomeu, mengirimkan dukungan pada pemain andalannya Lionel Messi.


Messi amat dijagokan untuk naik ke atas podium dan menerima trofi pemain terbaik dunia untuk kali ke-5 sepanjang karirnya, usai musim lalu memainkan peran vital dalam sukses Barcelona meraih treble.


Bartomeu pun merasa amat yakin Messi akan pulang ke Catalan dengan memenangi persaingan dengan Cristiano Ronaldo dan , serta membawa trofi Bola Emas.


"Jika saya bisa memilih, saya akan memberikan suara padanya. Ia adalah pemain terbaik dunia dan saya harap ia akan menang nanti," jelas Bartomeu menurut laporan Mundo Deportivo.


Messi sendiri baru saja membantu Barca menang atas di laga lanjutan La Liga pekan lalu. [initial]


 (md/rer)