Presiden Barca Kehabisan Kata-kata Puji Messi

Presiden Barca Kehabisan Kata-kata Puji Messi
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, seolah seperti kehabisan kata-kata dalam memuji Lionel Messi.

Pemain Argentina itu baru saja mencetak tiga gol, untuk membantu timnya mengalahkan Rayo Vallecano dini hari tadi, sekaligus membuat tim Catalan merebut posisi puncak klasemen dari Real Madrid.

"Kami hanya bisa mengagumi dan memberikan dia tepuk tangan yang meriah," tutur Bartomeu pada reporter.

Eibar akan jadi lawan Barcelona di pertandingan La Liga berikutnya. [initial]

 (gl/rer)