Presiden Atletico Tak Terima Timnya Disebut Main Kasar

Presiden Atletico Tak Terima Timnya Disebut Main Kasar
Enrique Cerezo. (c) AFP
Bola.net - Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo, melontarkan kritik pada mereka yang sudah memberikan cemooh pada gaya permainan timnya.

Cerezo rupanya sudah merasa bosan dengan semua pendapat yang menyebut timnya kerap bermain kasar, dan ia percaya bahwa semua kritik tersebut hanya bermaksud ingin memecah belah timnya.

"Atletico adalah tim yang hebat, terlalu hebat, dengan banyak pemain brilian. Banyak orang menyebut kami suka bermain kasar, mungkin mereka adalah orang-orang yang tidak tahu bagaimana caranya bermain," tutur Cerezo pada AS.

"Pemain kami adalah olahragawan yang terhormat. Dan kami sudah menunjukkan bagaimana kami bisa menerima kemenangan dan kekalahan dengan baik. Ketika kami menang, kami ingin mendapat selamat, dengan cara yang sama kami memberi ucapan selamat pada lawan ketika kami kalah," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)