
Bola.net - - Barcelona akan menjamu Real Sociedad di Camp Nou pada jornada pemungkas La Liga 2017/18, Senin (21/5). Ini bakal menjadi laga terakhir kapten Andres Iniesta dengan seragam Barcelona.
Setelah 16 musim memperkuat tim utama Barcelona, Iniesta sudah mengumumkan bahwa ini adalah musim terakhirnya bersama sang raksasa Catalan. Sebuah mosaic spesial pun telah dipersiapkan untuk laga terakhirnya. Dengan kata lain, pelatih Ernesto Valverde kemungkinan besar akan memainkannya dari menit awal.
Namun Lionel Messi disebut-sebut tidak bakal tampil dalam laga terakhir Iniesta. Kabarnya, ini demi menghindari risiko cedera jelang Piala Dunia.
Itu cukup masuk akal. Barcelona sudah juara. Unbeaten juga sudah pasti gagal menyusul kekalahan lawan Levante akhir pekan kemarin.
Selain itu, Messi pun praktis sudah tak terkejar dalam perburuan Trofeo Pichichi. Messi memimpin dengan 34 gol, unggul sembilan gol atas Cristiano Ronaldo (Real Madrid) dan sang partner Luis Suarez.
Namun sekali lagi, ini cuma spekulasi. Masih ada kemungkinan Messi bakal tampil.
Yang jelas, dengan atau tanpa Messi, Barcelona diyakini punya cukup kekuatan untuk mengalahkan Sociedad dan memberi Iniesta sebuah perpisahan yang indah.
Klasemen sementara
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Barcelona: Ter Stegen, Semedo, Pique, Yerry Mina, Alba, Rakitic, Busquets, Coutinho, Iniesta, Messi, Luis Suarez.
Sociedad: Moya, Aritz, Navas, Moreno, De la Bella, Illarramendi, Zurutuza, Canales, Odriozobal, Oyarzabal, William Jose.
HEAD TO HEAD (5 PERTEMUAN TERAKHIR)
15-01-2018 Sociedad 2-4 Barcelona (La Liga)
16-04-2017 Barcelona 3-2 Sociedad (La Liga)
27-01-2017 Barcelona 5-2 Sociedad (Copa del Rey)
20-01-2017 Sociedad 0-1 Barcelona (Copa del Rey)
28-11-2016 Sociedad 1-1 Barcelona (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR BARCELONA
22-04-2018 Sevilla 0-5 Barcelona (Copa del Rey)
30-04-2018 Deportivo 2-4 Barcelona (La Liga)
07-05-2018 Barcelona 2-2 Madrid (La Liga)
10-05-2018 Barcelona 5-1 Villarreal (La Liga)
14-05-2018 Levante 5-4 Barcelona (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR SOCIEDAD
20-04-2018 Sociedad 3-0 Atletico (La Liga)
22-04-2018 Malaga 2-0 Sociedad (La Liga)
28-04-2018 Sociedad 3-1 Bilbao (La Liga)
05-05-2018 Sevilla 1-0 Sociedad (La Liga)
12-05-2018 Sociedad 3-2 Leganes (La Liga).
PREDIKSI SKOR
Barcelona selalu menang dalam 19 laga kandang terakhirnya melawan Sociedad di La Liga.
Barcelona selalu mencetak minimal tiga gol dalam tiga laga terakhirnya melawan Sociedad di semua kompetisi.
Sociedad selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam dua laga tandang terakhirnya di La Liga.
Prediksi skor akhir: Barcelona 3-0 Real Sociedad.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 18 Mei 2018 10:00
-
Liga Inggris 18 Mei 2018 09:00
-
Liga Italia 18 Mei 2018 08:00
-
Liga Eropa UEFA 15 Mei 2018 09:58
-
Liga Spanyol 13 Mei 2018 08:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...