Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 5 Oktober 2015

Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 5 Oktober 2015
Atletico Madrid vs Real Madrid (c) Bola.net
Bola.net - Spirit tinggi sang pemecah rekor, Cristiano Ronaldo, akan jadi modal penting bagi Real Madrid kala melakoni derby melawan Atletico Madrid di Vicente Calderon (05/10).

Pemain Portugal membuat dua gol untuk membantu timnya menang 2-0 atas Malmo FF di Grup A Liga Champions dan membuatnya menyamai rekor 323 gol Raul Gonzalez kala berseragam Los Blancos.

Kemenangan itu juga membuat Madrid terus sempurna di Eropa, dan diharapkan Ronaldo mampu mengangkat prestasi klub di La Liga.

Sosok berusia 30 tahun mencatat koleksi lima golnya di kompetisi domestik sejauh ini hanya dalam satu laga, dan kesulitan mencatatkan namanya di papan skor, seperti kala tim hanya bermain imbang tanpa gol melawan Malaga pekan lalu.

Atletico sendiri tengah tertinggal dua angka dari Madrid di posisi lima, usai mereka kalah 0-1 di tangan Villarreal. Di Liga Champions, tim ibu kota tumbang 1-2 ketika menjamu Benfica.

Madrid kemungkinan akan kembali diperkuat oleh James Rodriguez, Sergio Ramos, dan Gareth Bale, yang masing-masing sudah mulai kembali berlatih usai sempat mengalami cedera dan absen cukup lama.

Sementara itu, tidak ada kendala cedera cukup berarti di skuat asuhan Diego Simeone, kecuali Koke, yang kondisinya masih diragukan.

Simak informasi terkait susunan pemain, statistik pertandingan, dan prediksi dengan men-klik tombol di bawah ini.

   (bola/rer)
1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Atletico Madrid: Oblak, Luis, Godin, Gimenez, Juanfran, Niguez, Gabi, Tiago, Torres, Griezmann, Torres.

Real Madrid: Navas, Carvajal, Ramos, Varane, Marcelo, Modric, Kroos, Isco, Kovacic, Ronaldo, Benzema.
2 dari 3 halaman

Statistik Pertandingan

Statistik Pertandingan

Head to Head

Real Madrid hanya mampu menang satu kali dari lima pertemuan terakhir melawan Atletico. Los Rojiblancos sukses mencatat dua kemenangan dan kali terakhir bermain di Vicente Calderon kedua tim hanya bermain imbang tanpa gol.

22-04-2015 Real Madrid 1 : 0 Atletico Madrid
14-04-2015 Atletico Madrid 0 : 0 Real Madrid
07-02-2015 Atletico Madrid 4 : 0 Real Madrid
15-01-2015 Real Madrid 2 : 2 Atletico Madrid
07-01-2015 Atletico Madrid 2 : 0 Real Madrid

Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim

Atletico Madrid:

15-09-2015 Galatasaray 0 : 2 Atletico Madrid
19-09-2015 Eibar 0 : 2 Atletico Madrid
22-09-2015 Atletico Madrid 2 : 0 Getafe
26-09-2015 Villarreal 1 : 0 Atletico Madrid
30-09-2015 Atletico Madrid 1 : 2 Benfica

Real Madrid:

15-09-2015 Real Madrid 4 : 0 Shakhtar Donetsk
19-09-2015 Real Madrid 1 : 0 Granada
23-09-2015 Athletic Club 1 : 2 Real Madrid
26-09-2015 Real Madrid 0 : 0 Malaga
30-09-2015 Malmo FF 0 : 2 Real Madrid
3 dari 3 halaman

Prediksi

Prediksi

Real Madrid tak terkalahkan di lima laga terakhir di semua kompetisi, dan Rafael Benitez tengah mencatat momentum bagus bersama timnya.

Sementara Atletico baru saja mencatat dua kekalahan beruntun di satu pekan terakhir, dan Los Rojiblanbos tengah mengalami periode buruk usai start apik yang mereka catat di La Liga.

Bola.net memprediksi pertandingan ini bakal berakhir dengan skor Atletico Madrid 1-1 Real Madrid

Simak informasi menarik terkait data dan fakta statistik pertandingan kedua tim di sini.