Popularitas Messi Kalahkan Ronaldo di Kalangan Manajer Top Brasil

Popularitas Messi Kalahkan Ronaldo di Kalangan Manajer Top Brasil
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi (c) AFP
- Popularitas Lionel Messi belum lama ini berhasil mengalahkan rival terberatnya, Cristiano Ronaldo, dalam sebuah survei yang digelar oleh media setempat, Globoesporte.


Media tersebut mencoba mengajukan pertanyaan 'Siapa yang Anda inginkan ada di tim Anda, Messi atau Ronaldo?' kepada 20 orang manajer yang tengah menangani tim kontestan Brasileirao atau liga tertinggi di negeri Samba.


Hasilnya 14 pelatih sepakat menyebut nama bintang Barcelona, Messi. Sementara itu, hanya ada lima orang manajer yang bersedia 'menampung' Ronaldo. Falcao, pelatih yang kini menangani Refice, memilih untuk tidak memberikan jawaban atas pertanyaan yang diajukan.


Messi dan Ronaldo sendiri bakal kembali bersaing dalam ajang Ballon d'Or 2015, yang pemenangnya bakal diumumkan di gala FIFA pada Januari mendatang.


Ronaldo akan berusaha menyamai rekor empat trofi Messi, sementara La Pulga akan coba memperpanjang catatannya dengan merebut trofi pemain terbaik yang musim lalu diraih CR7. [initial]



 (as/rer)