Pochettino Sebut Mbappe Bertahan di PSG? Biasanya Sih Pelatih Gak Sepenuhnya Jujur!

Pochettino Sebut Mbappe Bertahan di PSG? Biasanya Sih Pelatih Gak Sepenuhnya Jujur!
Penyerang PSG Kylian Mbappe. (c) PSG Official

Bola.net - Mauricio Pochettino boleh berkata bahwa Kylian Mbappe bakal bertahan di PSG untuk musim depan. Namun, ucapan Pochettino dianggap tidak sepenuhnya benar oleh Carlo Ancelotti.

Gosip kepergian Mbappe memang sudah jadi berita panas beberapa bulan terakhir. Kontrak Winger Prancis itu habis akhir musim ini dan sejauh ini Mbappe belum juga meneken kontrak baru.

Diduga, akhir musim nanti Mbappe bakal memutuskan hengkang ke Real Madrid, klub impiannya. Bahkan, saking seringnya dibicarakan, mendengar nama Mbappe dihubungkan dengan Madrid sudah jadi hal biasa.

Meski begitu, Pochettino justru mengatakan bahwa Mbappe akan bertahan. Apa maksudnya?

1 dari 2 halaman

Mbappe bertahan

Baru-baru ini, Pochettino membantah kabar miring mengenai kepergiannya dari PSG. Dia juga menegaskan bahwa hingga kini Mbappe masih berstatus sebagai pemain PSG dan akan terus demikian untuk musim depan.

"Itu [fakta bahwa Poch dan Mbappe bertahan] adalah yang saya pahami hari ini. Hanya itu yang bisa saya katakan hari ini. Saya tidak bisa bicara hal lain," tegas Pochettino.

"Begitulah sepak bola, kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi. Namun, saya hanya bisa menjawab pertanyaan soal apa yang saya ketahui hari ini, dan begitulah adanya."

2 dari 2 halaman

Kata Ancelotti

Ucapan Pochettino tersebut menjamin Mbappe bertahan, artinya bakal ada teken kontrak baru. Biar begitu, Ancelotti menanggapi santai kabar tersebut.

Sebagai bos Madrid, klub yang dikabarkan bakal jadi destinasi baru Mbappe, Ancelotti hanya mengatakan bahwa pelatih tidak sepenuhnya bicara jujur di depan media.

"Di konferensi pers, pelatih tidak bisa membongkar kebenaran seluruhnya," ujar Ancelotti.

Komentar Ancelotti ini mengindikasikan bahwa Madrid masih optimistis mendapatkan tanda tangan Mbappe untuk musim depan.

Sumber: Goal, Daily Mail, Marca