Pirlo Akui Tak Menyesal Tolak Madrid

Pirlo Akui Tak Menyesal Tolak Madrid
Andrea Pirlo (c) AFP
Bola.net - Andrea Pirlo mengaku ia tidak menyesal pernah menolak kesempatan bermain untuk Real Madrid, yang kala itu sempat membujuknya pergi dari AC Milan di tahun 2006.

Kala itu Madrid tengah ditangani oleh Fabio Capello dan Milan sedang diterpa oleh masalah Calciopoli. Namun demikian, Pirlo lantas memutuskan untuk bertahan dan akhirnya membawa tim menjadi juara Liga Champions.

"Ya, di tahun 2006. Capello menghubungi saya. Milan sedang terkena masalah Calciopoli. Semua hampir saja selesai. Namun kemudian terjadi perubahan mendadak dan saya memperpanjang kontrak di klub," tutur Pirlo pada AS.

"Saya tidak menyesal menolak dan melewatkan kesempatan tersebut. Di tahun yang sama, kami berhasil menjadi juara Liga Champions," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)