Pique Tutup Pintu Balik ke Old Trafford

Pique Tutup Pintu Balik ke Old Trafford
Gerard Pique tak terpikir tinggalkan Barca. (c) AFP
Bola.net - Nama Gerard Pique belakangan dikaitkan kembali dengan bekas klubnya, Manchester United. Namun ia menegaskan jika ia saat ini tak punya niatan sama sekali meninggalkan Barcelona.

Bek berusia 27 tahun itu disebut-sebut siap angkat kaki dari Camp Nou setelah ia tak lagi menjadi pilihan utama pelatih Luis Enrique, kalah bersaing dengan duet Jeremy Mathieu dan Javier Mascherano. Namun Pique menepis rumor tersebut.

"Saya mencintai klub ini karena sejarahnya, gaya mainnya dan koneksinya dengan Catalunya. Saya suka di sini, saya berada di klub terbaik dunia saat ini. Saya tak punya niatan untuk pergi, sekarang ataupun nanti, Saya tak melihat peluang diri saya pergi," tuturnya.

Kekasih Shakira itu menambahkan, "Saya baru saja menandatangani kontrak baru dan saya ingin pensiun di Blaugrana, seperti Carles Puyol. Anda tak pernah tahu apa yang terjadi di masa depan, tapi saat ini saya mencintai kota ini. Saya mencintai semua orang di klub ini, dan yang terpenting, saya mencintai institusinya." [initial]

 (fft/row)