Pique: Messi Atau Ronaldo, Anda Tahu Jawabannya

Pique: Messi Atau Ronaldo, Anda Tahu Jawabannya
Pique dan Iraizoz. (c) AFP

Bola.net - - Gerard Pique menjalani sesi tanya jawab lewat akun Facebook miliknya. Pique menjawab berbagai pertanyaan yang disampaikan para fans-nya dalam sebuah video.

Pique menjawab beberapa pertanyaan mulai dari yang serius sampai yang 'remeh'. Salah satu pertanyaan yang muncul adalah bagaimana rasanya bermain bersama Lionel Messi. Lalu ada pertanyaan wajib yang selalu muncul; siapa yang terbaik, Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo.

"Bermain bersama Leo terasa luar biasa. dan tentu saja, hal yang sama juga berlaku saat bermain bersama rekan-rekan saya yang lain. Soal Messi vs Ronaldo, ini adalah pertanyaan yang selalu saya dapat. Kalian semua pasti juga sudah tahu jawabannya," cetus Pique.

Pique juga memberikan pandangannya mengenai wacana penggunaan video untuk membantu keputusan wasit. Pique menyebut bahwa penggunaan teknologi itu hanya tinggal menunggu waktu saja untuk diterapkan.

"Teknologi Video Assistant Referee (VAR) akan digunakan di sepakbola, cepat atau lambat. Hanya masalah waktu saja. Video akan berguna untuk menentukan keputusan penting. Teknologi itu vital dan penting bagi semua cabang olahraga. Kita sudah melihatnya di NBA dan American Football."