Pique Bocorkan Transfernya ke Chelsea, Ini Reaksi Fabregas

Pique Bocorkan Transfernya ke Chelsea, Ini Reaksi Fabregas
Cesc Fabregas (c) AFP
Bola.net - Gerard Pique sempat jadi sorotan di musim panas lalu. Pasalnya, bek Barcelona sempat mengira mikrofon yang digunakan di konferensi pers Timnas Spanyol tak menyala dan ia tak sengaja membocorkan kepindahan Cesc Fabregas ke Chelsea.

Hal tersebut lantas menimbulkan kehebohan di kalangan media kala itu, mengingat belum ada pernyataan resmi dari kedua klub mengenai hal tersebut. Fabregas belum lama ini menceritakan bagaimana reaksinya terhadap kejadian yang cukup mengejutkan itu.

"Saya kala itu masih menerima terapi pijat, kemudian mereka datang dan berkata: 'Gerard menyebabkan masalah'," tutur Fabregas pada Cadena Cope.

"Kemudian kami bertemu di sebuah ruangan dan saya berkata: 'Apa yang kamu katakan? Kamu tidak tahu apa-apa!'," pungkas sang gelandang, sembari tertawa dan tersenyum, menandakan bahwa ia sudah melupakan insiden tersebut dan memaafkan Pique. [initial]

 (cad/rer)