Pique: Barca Harus Juara Liga Champions Musim Ini

Pique: Barca Harus Juara Liga Champions Musim Ini
Gerard Pique (c) AFP
- Gerard Pique menyatakan Barcelona punya tanggung jawab untuk menjuarai Liga Champion musim ini setelah musim lalu hanya bisa sampai di semi final.


Musim lalu, Barca membawa pulang trofi La Liga dan Copa del Rey selama dua musim berturut-turut. Mereka bisa mengulang treble winner pada musim sebelumnya jika seandainya tak kalah dari Atletico Madrid di babak semi final Liga Champions.


Kegagalan tersebut, membuat klub rival Barca, Real Madrid, bersuka ria mengangkat trofi Liga Champions. Oleh sebab itu, Pique ingin Barca merebut trofi itu dari tangan Real Madrid musim ini.


"Ini adalah kompetisi tertinggi dan paling berharga. Kami adalah Barca kami punya tugas untuk memenangkan semua gelar," ujar Pique pada El Mundo Deportivo.


"Kami berharap musim ini akan menjadi tahun yang mengesankan," sambung bek 29 tahun tersebut. [initial]

 (md/shd)