Pique Akui Barca Memang Tidak Hargai Fabregas

Pique Akui Barca Memang Tidak Hargai Fabregas
Pique anggap Barca tak hargai Fabregas. (c) AFP
Bola.net - Bek Barcelona FC Gerard Pique mengakui bahwa klubnya memang kurang menghargai kehadiran Cesc Fabregas. Pique menyebut bahwa pihak klub harusnya menunjukkan kepedulian yang lebih ketika Fabregas mengalami kesulitan di klub.

Fabregas yang sempat mendapat julukan sebagai pemain yang paling pantas untuk menggantikan Xavi nantinya. Namun sejak pulang ke Barca, Fabregas justru ditempatkan jauh di depan dan permainannya lebih dibatasi ketimbang ketika masih di Arsenal.

"Benar bahwa Cesc mengalami kesulitan di Barcelona. Saya sangat mencintai Cesc, saya tahu dia mengalami masa-masa sulit. Di dalam klub, dia tidak dihargai seperti yang seharusnya<" terang Pique seperti dikutip AS.

Pique juga mengaku tidak tahu apa rencana Fabregas untuk musim depan. Selama ini Fabregas kerap dikabarkan akan kembali ke Premier League.

"Saya tidak tahu apa yang akan dilakukan Cesc, kami belum membicarakannya. Saya berharap dia bertahan karena dia adalah gelandang dengan jumlah gol dan assist terbanyak. Saya ingin di terus bersama kami." (as/hsw)