
Bola.net - Barcelona meraih juara Piala Super Spanyol setelah mengalahkan Real Madrid. Ini menjadi trofi pertama Xavi sebagai pelatih Blaugrana.
Barcelona menghadapi Real Madrid di final Piala Super Spanyol 2023. Barcelona menang dengan skor cukup telak 3-1 saat bermain di King Fahd Stadium, Arab Saudi, Senin (16/1/2023) WIB.
Gavi lebih dulu membuka keunggulan Barcelona di menit ke-33. Tepat di menit ke-45, Robert Lewandowski menggandakan keunggulan. Lalu gol ketiga dicetak oleh Pedri di menit ke-69.
Advertisement
Real Madrid baru bisa mencetak gol tepat di menit akhir, tepatnya di menit ke-90+3. Karim Benzema yang sukses menciptakan gol bagi Los Blancos.
Perasaan Xavi
Xavi merasa sangat senang bisa meraih trofi pertamanya sebagai pelatih Barcelona. Dia pun berharap ini bukan yang terakhir.
"Saya senang. Itu memberi kami semua ketenangan pikiran. Saya harus terus membantu dan terus membimbingnya," kata Xavi dilansir Marca.
"Jika kami bisa mengalahkan Madrid, kami bisa mengalahkan siapa pun. Ini memberi saya ketenangan pikiran. Itu akan tetap bersama saya selama sisa hidup saya. Saya hanya berharap ini bukan yang terakhir."
Trofi ke-14
Secara keseluruhan, Barcelona menjadi klub dengan raihan juara terbanyak. Total, Barcelona meraih gelar juara Piala Super Spanyol sebanyak 14 kali.
Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol pada 1983/84, 1991/92, 1992/93, 1994/95, 1996/97, 2005/06, 2006/07, 2009/10, 2010/11, 2011/12, 2013/14, 2016/17, 2018/19 dan 2022/23.
Xavi's first 🏆s pic.twitter.com/chqVPdGwx9
— FC Barcelona (@FCBarcelona) January 15, 2023
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Januari 2023 19:47
Prediksi Susunan Pemain Final Piala Super Spanyol: Real Madrid vs Barcelona
-
Liga Spanyol 15 Januari 2023 17:37
Jadwal Piala Super Spanyol 2022/2023 Live di RCTI, 12-16 Januari 2023
-
Liga Spanyol 15 Januari 2023 12:30
-
Liga Spanyol 14 Januari 2023 11:25
Nice to Siiiiiiiiiuuuu You! Cristiano Ronaldo dan Real Madrid Reunian di Riyadh
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...