Petinggi Barca Terpecah Soal Pengganti Valdes

Petinggi Barca Terpecah Soal Pengganti Valdes
Barca belum pastikan pengganti Victor Valdes. (c) AFP
Bola.net - Victor Valdes sudah dipastikan bakal pergi dari Barcelona di akhir musim nanti, namun hingga kini raksasa Catalan tersebut belum mencapai kata mufakat soal sosok penggantinya.

Kiper utama Blaugrana itu memutuskan untuk tak memperpanjang kontraknya di Camp Nou yang bakal usai musim panas mendatang. Dengan demikian, Januari nanti Valdes sudah berhak melakukan perjanjian prakontrak dengan klub yang meminati jasanya.

Namun persoalan pelik justru dialami Barca yang hingga kini masih menimbang pengganti kiper 31 tahun tersebut. Bahkan dilaporkan para petinggi klub punya pendapat berbeda-beda tentang figur yang bakal mengawal gawang Barca musim depan.

Presiden Sandro Rosell ngebet memburu kiper Atletico Madrid pinjaman dari Chelsea, Thibaut Courtois. Namun direktur Andoni Zubizarreta yang berperan sebagai juru transfer malah lebih condong kepada kiper muda Borussia Monchengladbach, Marc-Andre ter Stegen.[initial]

 (tri/row)