Persebaya Usung Misi Juara Grup di Laga Pamungkas

Persebaya Usung Misi Juara Grup di Laga Pamungkas
Bonekmania mendukung Persebaya bertanding (c) @officialpersebaya

Bola.net - - Persebaya Surabaya bertekad untuk meraih kemenangan saat menjamu Persinga Ngawi di laga pamungkas penyisihan grup, Kamis (14/9). Sebab klub berjuluk Bajul Ijo tersebut ingin menuntaskan misi untuk menjadi juara grup lima.

"Jadi ini titelnya pertandingan terakhir, dan bagi Persebaya memang alhamdulillah kita sudah lolos di enam belas besar," ungkap Direktur Persebaya, Chandra Wahyudi dalam jumpa pers, Rabu (13/9).

"Tapi bagi kami, ini tetap pertandingan yang penting, karena masih ada misi yang akan kami capai di pertandingan ini. Kita ingin menjadi juara grup," imbuh Chandra.

Pertandingan itu juga menjadi laga kandang terakhir Persebaya di babak penyisihan yang digelar di Surabaya dan pihaknya ingin mengecewakan suporter. Sehingga Misbakus Solikin dan kolega harus menang.

"Pasti kami tidak akan menyia-nyiakan itu untuk memberikan suguhan yang menarik buat suporter kami, harapannya dengan kondisi tim yang maksimal, besok kita bisa meraih poin penuh," tegasnya.

Ditambahkan Chandra, pertemuan kedua tim tentu sangat berbeda dengan putaran pertama di Ngawi. Sebab pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo tersebut akan dipenuhi oleh puluhan ribu Bonek.

"Besok insya Allah ada penontonnya, dan banyak. Jadi suasana akan lebih seru dan pasti lebih rame dari pada di Ngawi," pungkasnya.