Pernyataan Ramos Terkait Perseteruannya Dengan Fans Garis Keras Sevilla

Pernyataan Ramos Terkait Perseteruannya Dengan Fans Garis Keras Sevilla
(c) Marca

Bola.net - - Sergio Ramos menegaskan bahwa dirinya sama sekali tak memprovokasi fans dan justru meminta presiden klub tersebut menindak para fansnya yang bersikap kasar.

Partai Sevilla melawan Real Madrid di leg kedua babak 16 besar Copa del Rey 2016/17 pekan lalu diselimuti atmosfer panas. Atmosfer ini dipicu ulah sekelompok suporter Sevilla yang berada di tribun belakang gawang di sisi utara dan Ramos.

Ramos, yang merupakan mantan pemain Sevilla, dicerca dan dihina, terlebih setelah ia mencetak gol penalti ala Panenka. Kapten Los Blancos itu kemudian sepertinya merasa geram dengan cacian para fans tersebut dan ia lantas berselebrasi dengan cara yang dinilai provokatif dan membuat para fans garis keras tersebut kian naik darah.

Ramos lantas dimintai pendapatnya lagi soal perselisihannya dengan para fans garis keras Sevilla yang dikenal dengan julukan Biris tersebut. Bek berusia 30 tahun tersebut menegaskan bahwa dirinya sama sekali tak memprovokasi fans Sevilla dan justru meminta presiden klub tersebut menindak para fansnya yang bersikap kasar.

"Saya tidak suka berbicara tentang apa saja yang terjadi di masa lalu, tetapi jika Anda bersikeras, saya akan menjelaskan: Saya mengatakan bahwa saya tidak meluncurkan serangan terhadap fans yang bertindak kasar ketika saya mengacu sebaliknya," ujar Ramos seperti dilansir AS.

"Saya terkejut bahwa presiden Sevilla tidak mengambil sikap terhadap unsur kekerasan di klubnya itu. Bagi mereka yang berada dalam posisi untuk membuat keputusan tentang masalah ini, masalah ini cukup sederhana ... " cetusnya.