Perez: Zidane Langsung Menerima Saat Ditawari Jadi Pelatih Madrid

Perez: Zidane Langsung Menerima Saat Ditawari Jadi Pelatih Madrid
Zinedine Zidane (c) AFP
- Florentino Perez mengungkapkan bahwa ia tak sulit meyakinkan Zinedine Zidane untuk menggantikan Rafael Benitez. Perez mengatakan bahwa Zidane langsung menerima saat ditawari posisi menjadi pelatih Real Madrid.


"Zidane langsung bilang iya, tanpa keraguan sedikit pun. Dia memiliki pikiran yang sangat jelas. Saya langsung tahu seketika bahwa Zidane memang sudah siap untuk menjalani tantangan baru ini," terang Perez kepada France Football.


Perez kemudian menyebut Zidane sudah bisa disejajarkan dengan legenda Madrid lainnya; Alfredo Di Stefano. Kebetulan, Di Stefano juga pernah menjadi pelatih Real Madrid setelah pensiun dari lapangan hijau.


"Semua orang di sini menyukai Zidane. Banyak yang membandingkannya dengan Di Stefano. Saya dulu melihat Di Stefano bermain. Sekarang generasi muda kami bisa mengatakan bahwa mereka sudah melihat Zidane bermain." [initial]


 (as/hsw)